Friday, January 1, 2021

PROLOGUE 2021 : I AM SATELLITE

Do you ever feel alone
Many people but you just wanna go home
Do you ever feel uncomfortable when you show
Your real self to someone that you don't know
 

Waktu memang begitu berlalu dengan cepat di 2020 ini, tarik nafas panjang terlebih dahulu sebelum melanjutkan cerita nya. Banyak yang bilang kalau tahun ini hanya dilalui selama 3 bulan dan sisanya team rebahan “Is That True?”. Siapa yang menyangka kalau tahun ini menjadi tahun terberat selama 29 tahun yang telah aku lalui. Begitu banyak ketakutan setiap hari nya sampai akhirnya aku terbiasa melalu semua ini dengan kenyataan yang masih tidak begitu pasti. Rasa kehilangan yang saat ini masih terasa di hati begitu menyesakkan saat aku tidak bisa berpikir dengan jelas. Aku yang awal nya merasa optimis melalui semua ini terkadang merasa tidak bisa berbuat apa-apa dan hanya ingin bersembunyi tapi aku tahu semuanya tidak bisa berjalan sesuai kehendak ku karena aku masih butuh bantuan orang lain dan mereka membutuhkan bantuanku juga. Let’s positive thinking !

I'm a satellite
I was grown in outer space
In the darkness moving far
From the spotlight
That was a place I don't feel safe
Somewhere always in a race
Till I realized


Dulu aku tidak pernah terpikirkan apa yang akan terjadi jika Covid-19 akan masuk ke Indonesia, saat akhir tahun 2019 masih disibukkan dengan vibes liburan dan hura-hura nonton konser sana-sini. Sampai akhirnya berakhir dengan pembicaraan Aku, Nanda dan Rere apa yang terjadi jika Covid-19 sudah berdampak pada Indonesia mulai dari kesulitan mendapatkan masker (Ini adalah awal tergila ketika semua orang sibuk mencari masker sampai harga nya yang tidak masuk di akal), semua orang berbondong-bondong stock sembako karena ada issue lock down, dan akhirnya berdampak pada pekerjaan aku yang bisa saja di potong gaji bahkan dirumahkan (Well, kenyataan nya ini memang terjadi selama semester pertama di 2020 dan sampai saat ini walaupun keadaan mulai membaik). Siapa yang menyangka semua ini bisa terjadi? Ada hal yang perlu disyukuri tentu nya dari semua kejadian yang terjadi ini. Saat dirumahkan aku bisa berlama-lama di rumah berkumpul dengan keluarga karena selama ini memang mungkin aku hanya bisa menghabiskan kurang lebih dari 20 hari selama 1 tahun dirumah.

Selain itu aku bisa lebih produktif menjalankan hobby ku menulis, membaca dan tentu nya menonton serial drama favorit bahkan rasanya masa-masa menyenangkan menekuni hobby dari kecil itu kembali membuat bahagia di kala kesulitan saat Pandemic (but the most important thing that you always feel happy every situation) dari mulai dari selalu memantau berita bagaimana update terbaru disaat covid mulai menyebar hampir ke seluruh wilayah dan bagaimana perusahaan bertahan untuk tetap bisa menghasilkan pendapatan (Jujur ini sedih banget sampai terkadang aku selalu berdoa semoga orang-orangyang saat itu masih berjuang untuk mendapatkan penghasilan selalu di berikan kesehatan dan kesabaran) sampai akhirnya aku pun mulai malas membaca berita-berita karena ternyata kesadaran orang-orang pun mulai menurun dengan tidak peduli nya mereka untuk menjaga jarak, menggunakan masker dan peduli terhadap sekitar. Dibalik kesulitan pasti ada kemudahan perlahan kabar baik mulai terdengar, dimulai dari aku bisa bergabung dengan Tutu Management dan akhirnya kembali bekerja di kantor dengan kondisi WFH. 

Do you ever feel unsure
Like you're running but you don't know what's that for
Do you ever feel like everything you do
Will just come back and hit you with no clue


Awal Semester kedua di Tahun 2020 struggle banget ketika harus sama-sama membangun kembali semangat kerja dan bertahan untuk semuanya. Aku bersyukur karena masih bisa mendapatkan kesempatan itu, sesulit dan seberat apapun walaupun semuanya dilakukan sendiri tapi ketika bertemu dengan mereka yang satu frekuensi semua lelah itu hilang. Tapi, keadaan berkata lain ketika semuanya mulai berubah dan pergi satu per satu. Ya, menyedihkan untuk ku tapi jika itu yang terbaik untuk mereka tentu nya Aku pun mendukung nya dan hal itu pun membuat aku untuk selangkah lebih maju juga walaupun sampai saat ini langkah ku hanya bergerak sedikit (Oh, I Hate it !!) ketika Apa yang aku lakukan sampai sejauh ini tapi langkah ku masih tertahan. 

Rasanya semua hal tidak pernah terpenuhi, aku lakukan apa yang aku inginkan dan apa yang ingin aku dapatkan. Selamat tinggal wishlist jalan-jalan, beralih ke wishlist punya rumah dan kendaraan ya (Eits, bukan kode untuk segera menikah nih tapi supaya bisa buat bisnis sendiri, AMIN PALING KENCENG) karena saat ini aku hanya bisa bergantung pada diriku sendiri bukan pada orang lain. 

But If you can be my Satellite you can be beside me
And every time I feel like falling, you never leave me
And every time I hide you come take my hand

Good bye 2020, Thanks for every Memories

Welcome 2021




With Love





DM

 

 

1 comment: